Jumat, 25 Maret 2011

TITAN

TITAN, jika melihat kata ini apakah yang anda pikirkan ?.... Mungkin salah satu dari anda akan mengatakan hal yang berkaitan dengan mitologi Yunani tentang penguasa bumi sebelum para dewa Olimpus. Atau ada pula yang berfikir tentang bulan planet Saturnus, nama salah satu perusahaan di Indonesia, atau bahkan nama salah satu tipe kendaraan bermotor yang baru - baru ini di luncurkan. Jika itu yang ada di pikiran anda, kesemuanya memang betul.

Jumat, 18 Maret 2011

Huawei IDEOS CDMA / AHA Touch

Foto oleh: Tabloid Pulsa
BESARNYA potensi pasar ponsel Android di Indonesia tidak disia-siakan begitu saja oleh Bakrie Connectivity. Bersama dengan produsen Negeri Tirai bambu Huawei mereka menggebrak pasar dengan meluncurkan AHA Touch (Huawei IDEOS CDMA), ponsel Android dengan fitur lengkap dan harga ‘miring’ (Rp1,5 juta).

Sekilas, tampilan AHA Touch mungkin kalah menarik dibandingkan smartphone lain karena bentuknya yang sedikit lebih tebal. Namun meski terlihat sedikit tebal, AHA Touch ternyata cukup ringan dan nyaman untuk digenggam. Selain itu ponsel ini juga menawarkan warna casing yang menarik di kalangan anak muda yaitu hijau, biru, kuning, pink dan hitam.
Smart Phone yang satu ini mengusung teknologi layar sentuh. Dengan ukuran 2,8 inci, layarnya sedikit lebih kecil ketimbang ponsel-ponsel dengan layar sentuh. Meskipun memiliki resolusi yang memuaskan dengan 262 ribu warna, keypad yang kecil akan sedikit menyulitkan user untuk mengoperasikan ponsel.

Ponsel ini hanya menyematkan satu tombol di bawah layar untuk mengaktifkan. Sementara, untuk akses Menu, Home, dan Back ditampilkan langsung di layar.

Berbekal sistem operasi Android 2.2 atau Froyo. Tentu saja, berbagai layanan Google seperti Google Search, Google Mail, dan Google Talk sudah tersedia dalam ponsel. Selain itu masih ada situs berbagi video terpopuler YouTube.

Google Voice Search Berbahasa Indonesia ‎

foto oleh: Tabloid Pulsa
Google Voice Search adalah alat dari Google Labs, yang mengizinkan seseorang menggunakan telepon mereka untuk membuat permintaan ke Google. Setelah seseorang menghubungi sistem Google Voice Search di nomor (650) 623-6706,  maka akan terdengar "Katakanlah Kata Kunci Pencarian Anda" dan kemudian "ucapkan kata kunci". Selanjutnya mereka akan menuggu mesin pencari Google menampilkan halaman hasil pencarian yang di minta. Atau dengan meng-klik pada link untuk membuka halaman pencarian yang diminta. (Wikipedia)

Selasa, 15 Maret 2011

Cek Tagihan Listrik

Suatu hari saya ditanya seorang tetangga tentang tagihan listrik rumahnya, lalu saya menjawab " wah saya sendiri juga nggak tau, wong saya juga bukan orang PLN. Atau sampean telp. 123 aja...". Mungkin jawaban seperti ini bagi sebagian orang sudah sangat puas, tapi buat saya itu tidak memuaskan. Berawal dari pertanyaan tetangga saya, lalu saya coba tanya Simbah Google. Akhirnya ketemu info billing PLN seperti yang dibawah ini. Temen temen bisa manfaatin halaman ini untuk cek tagihan listrik secara online.

SMS Geratis...Mau ?........

Layanan pesan singkat atau Surat masa singkat (bahasa Inggris: Short Message Service disingkat SMS) adalah sebuah layanan yang dilaksanakan dengan sebuah telepon genggam untuk mengirim atau menerima pesan-pesan pendek. Pada mulanya SMS dirancang sebagai bagian daripada GSM, tetapi sekarang sudah didapatkan pada jaringan bergerak lainnya termasuk jaringan UMTS.(Wikipedia)

Tahukah anda bahwa ternyata kita juga bisa mengirimkan sms melalui Intenet...?, cara ini disebut SMS Gateway.
Di akhir halaman ini saya sediakan form pengiriman sms gateway yang free atau dalam bahasa lainya GERATIS, teman teman bisa mengirimkan sms ke semua operator di Indonesia tanpa ada biaya sepeser pun. Penasaran, ingin coba ?... silahkan monggo...............

Jumat, 04 Maret 2011

ASCII, BINER, HEX Encoder Decoder

Seperti yang kita ketahui bersama, ASCII: Biasanya disebut juga dengan file teks, Text-Only file, atau file teks ASCII. Sebuah ASCII File ini berisi karakter, spasi, lambang khusus, simbol untuk menuju baris berikutnya, tanda tabulasi, dan tanda akhir dari file. File ini tidak berisi informasi tentang susunan dari tampilan isi file. Merupakan suatu standar internasional dalam kode huruf dan simbol seperti Hex dan Unicode tetapi ASCII lebih bersifat universal, contohnya 124 adalah untuk karakter ³|´. Ia selalu digunakan oleh komputer dan alat komunikasi lain untuk menunjukkan teks. Kode ASCII sebenarnya memiliki komposisi bilangan biner sebanyak 8 bit. Dimulai dari 00000000 hingga 11111111. Total kombinasi yang dihasilkan sebanyak 256, dimulai dari kode 0 hingga 255 dalam sistem bilangan Desimal.

Sedangkan bilangan biner atau sistem bilangan basis dua adalah sebuah sistem penulisan angka dengan menggunakan dua simbol yaitu 0 dan 1. Sistem bilangan biner modern ditemukan oleh Gottfried Wilhelm Leibniz pada abad ke-17. Sistem bilangan ini merupakan dasar dari semua sistem bilangan berbasis digital. Dari sistem biner, kita dapat mengkonversinya ke sistem bilangan Oktal atau Hexadesimal. Sistem ini juga dapat kita sebut dengan istilah bit, atau Binary Digit. Pengelompokan biner dalam komputer selalu berjumlah 8, dengan istilah 1 Byte/bita. Dalam istilah komputer, 1 Byte = 8 bit. Kode-kode rancang bangun komputer, seperti ASCII, American Standard Code for Information Interchange menggunakan sistem peng-kode-an 1 Byte.(Wikipedia)